1lBn3oUcMXadgYplTY9quoFOh2yQQsKaYuogpOlq

3 Umpan Ikan Sili atau Berod dan Cara Memancingnya

Umpan ikan sili sebenarnya ada banyak. Menggunakan jenis umpan dapat Anda sesuaikan dengan ketersediaan di masing-masing daerah. Ikan sili sendiri punya sebutan lain di tempat berbeda, seperti sebutannya sebagai ikan berod dan ikan tilan.

Model ikan sili memanjang seperti ular, dengan sisik tajam di bagian atas punggungnya. Walaupun ukuran mulut ikan ini sangat kecil, namun ternyata mampu menelan umpan yang beragam. Beberapa jenis sebagai ikan sili hias, seperti sili batik, sili Jawa, dan sili api.

Namun secara umum, ketika memancing di sungai akan mendapat sili sungai yang notabene sebagai ikan konsumsi. Berikut beberapa umpan sili dan cara memancingnya dengan menemukan spot yang tepat.

Cara Memancing Pakai Umpan Ikan Sili

1. Sungai Berbatu

Ikan sili suka sembunyi di bebatuan, sehingga carilah spot yang banyak batu-batu di dasarnya. Spot semacam ini seringkali ditandai dengan adanya penambang pasir sungai. Anda dapat memancing di sekitar lokasi tersebut atau di sungai yang memang terkenal banyak padas.

2. Sungai Berarus

Berada di aliran berarus, atau aliran pertemuan antara berarus dan tidak. Berdasarkan habitat sili yang ini, maka lebih baik menggunakan teknik memancing dasaran tanpa pelampung. Untuk pemberatnya bisa memakai timah/batu.

3. Single Hook

Pakai 1 buah kail untuk memancing ikan sili. Single hook lebih efisien dan cocok untuk mencari ikan ini daripada rangkaian gombyok. Di sisi lain, sensasi tarikan ikan akan lebih murni terasa getarannya di tangkai pancing ke tangan Anda.

Umpan Ikan Sili yang Tepat

1. Udang, gunakan udang yang Anda dapat dengan cara mencarinya di lokasi memancing secara langsung. Bisa juga membeli udang hidup di toko pancing yang menyediakan umpan ini. Keuntungan menggunakan udang antara lain cara memasang mudah, merupakan salah satu makanan alami ikan sili, dan lebih cepat strike.

2. Cacing, Anda bisa menggunakan berbagai macam jenis cacing tanah. Antara lain: cacing fosfor, cacing plungker, dan cacing merah. Untuk memasangnya, gunakan bantuan ranting rumput, agar cacing bisa masuk keseluruhan ke kail hingga senar.

3. Cere menje atau kecoa batu, dapat dengan mudah Anda jumpai di sekitar peternakan ayam. Jika kesulitan mencari umpan ini, Anda bisa membelinya di toko pancing. Secara umum menyediakan baik umpan cacing, cere, maupun ulat.

Umpan ikan sili
Mendapat ikan sili dengan umpan cacing dan teknik dasaran single hook

Sebenarnya, dengan umpan sili di atas masih punya potensi mendapat jenis ikan lain. Seperti ikan hampala jika menggunakan udang, ikan tawes/bader sirip merah jika menggunakan udang dan cacing, bahkan ikan gabus, rengkik, atau jendil.

Related Posts

Related Posts

Posting Komentar